Raditya Dika Libatkan Bintang "Stand-Up Comedy" di Film Terbarunya

Written By bos blog on Rabu, 02 Oktober 2013 | 00.15


Jakarta - Dalam film terbarunya berjudul "Manusia Setengah Salmon" yang akan tayang 10 Oktober 2013, Raditya Dika yang merupakan penulis skenario dan pemeran utama film tersebut juga mengajak teman-temannya di program Stand-Up Comedy untuk ikut bermain, seperti MoSidik dan juga Insan Nur Akbar.


MoSidik berperan sebagai editor buku yang terus "menekan" Dika agar menghasilkan tulisan yang lebih segar sedangkan Insan Nur Akbar berperan sebagai supir pribadi Dika yang punya masalah dengan bau ketiak.


"Untuk pemain-pemainnya, sebetulnya bukan saya yang nentuin. Saya hanya sekedar mengusulkan teman-teman di Stand-Up Comedy saja, dan Alhamdulillah ternyata disetujui oleh Pak Chand Parwez, Produser film Manusia Setengah Salmon," kata Raditya Dika saat ditemui di premier film "Manusia Setengah Salmon" di Jakarta, Selasa (1/10).


Film ini, lanjut Dika, berawal dari kegelisahan pribadinya untuk bisa move on dari sebuah situasi untuk tumbuh menuju kedewasaan.


"Setiap menulis skenario film, saya selalu bertanya; apa kegelisahan pribadi saya yang akan saya tuangkan ke dalam film? Kalau di film Cinta Brontosaurus, kegelisahan itu adalah mengetahui apakah cinta bisa kadaluarsa. Pada film Manusia Setengah Salmon, kegelisahan itu berevolusi menjadi hidup adalah kumpulan perpindahan kecil dan kita terjebak di dalamnya," urai Dika.


Diakui mantan kekasih Sherina Munaf tersebut, cerita dalam film yang disutradarai oleh Herdanius Larobu itu merupakan pengalaman pribadinya.


"Waktu menulis cerita ini, saya lagi patah hati. Tapi akhirnya bisa move on. Mudah-mudahan penonton yang punya pengalaman yang sama juga bisa merasakan hal ini," curhat Dika.



Anda sedang membaca artikel tentang

Raditya Dika Libatkan Bintang "Stand-Up Comedy" di Film Terbarunya

Dengan url

https://keepyourcurrenthealth.blogspot.com/2013/10/raditya-dika-libatkan-bintang-comedy-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Raditya Dika Libatkan Bintang "Stand-Up Comedy" di Film Terbarunya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Raditya Dika Libatkan Bintang "Stand-Up Comedy" di Film Terbarunya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger